
Ngobrol Bareng Remaja, Polisi Sisipkan Pesan Keselamatan di Patroli Malam
Kalbar_Harian-RI.com
Polsek Sengah Temila ~Polres Landak ~ Polda Kalbar ~Personel Polsek Sengah Temila Polres Landak, melaksanakan patroli malam hari di wilayah hukum Kecamatan Sengah Temila pada Minggu malam (6/7/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mencegah potensi gangguan kamtibmas di malam hari.
Dalam patroli tersebut, anggota Polsek terlihat menyambangi para remaja yang sedang berkumpul dan memberikan imbauan penting terkait keselamatan berlalu lintas dan keamanan lingkungan. Beberapa pengendara sepeda motor juga dihentikan secara persuasif untuk diberikan teguran humanis karena tidak menggunakan helm atau tidak membawa kelengkapan kendaraan.
“Kami mengajak para pemuda untuk tidak melakukan balap liar, membawa kelengkapan kendaraan, dan selalu menggunakan helm demi keselamatan mereka sendiri,” ujar Anggota yang laksanakan patroli malam itu.
Di tempat terpisah, Kapolsek Sengah Temila, Ipda Bernadus Didy Kusnadi, S.H., M.H, memberikan keterangan terkait kegiatan tersebut.“Patroli malam ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Sengah Temila dalam menjaga situasi tetap kondusif di malam hari. Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman, serta membangun kedekatan antara polisi dan warga,” ujarnya.
Lanjut Kapolsek menambahkan, pihaknya juga terus mengedepankan pendekatan humanis dalam setiap kegiatan kepolisian. “Kami tidak hanya hadir untuk menindak, tapi juga memberikan edukasi dan menjadi mitra masyarakat dalam menjaga kamtibmas. Sinergi antara polisi dan warga sangat dibutuhkan, terutama dalam mencegah potensi gangguan keamanan sejak dini,” tegasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar