Padang Sidempuan_Harian-RI.com
Badan Pertanahan Nasional (BPN) Padang Sidempuan siap berkolaborasi bersama Pemkot Padang Sidempuan dalam penyelesaian sengketa tanah dan meningkatkan target sertifikat bidang tanah.

Hal itu disampaikan Kepala Kantor Perwakilan Badan Pertanahan Nasional ( BPN) Padang Sidempuan Daniel Sepdiares Sagala, S.SiT, SH di hadapan Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution SH saat perkenalan pejabat baru BPN Padang Sidempuan, Sabtu (18/6).

Daniel menyampaikan maksud dan tujuan bertemu dengan Wali Kota Padang Sidempuan adalah bersilaturahmi dan menjalin kerjasama yang lebih baik antara BPN kota Padang Sidempuan dengan Pemko Padang Sidempuan ke depannya.

"Saya Daniel Sepdiares Sagala, S.SiT, SH menggantikan pejabat lama dari Eduard Hutabarat yang telah memasuki masa pensiun," ucapnya dihadapan Wali Kota Padang Sidempuan.

Sebelum menjabat kepala BPN Padang Sidempuan saya bertugas di kabupaten Nias Selatan, katanya.

Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi menyambut baik kepala BPN Padang Sidempuan yang baru dan selamat datang di Bumi Dalihan Natolu Kota Salak, ungkap Irsan.

Semoga di bawah kepemimpinan Daniel Sepdiares Sagala, S.SiT, SH kolaborasi antara Pemko Padang Sidempuan dengan BPN kota Padang Sidempuan akan semakin erat dan semakin baik, ajaknya.