Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan Donor Darah Dalam Rangka HUT Ke-71 Humas Polri
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan Donor Darah Dalam Rangka HUT Ke-71 Humas Polri

    Dimas ( Redaksi )
    27 Oktober 2022, 10/27/2022 07:11:00 AM WIB Last Updated 2022-10-27T00:11:25Z

    Aceh Selatan_Harian-RI.com
    Dalam Rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Humas Polri yang jatuh pada 30 Oktober 2022, Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan Donor Darah.

    Kegiatan tersebut digelar di Pesantren Darulrahmah Kec Kluet Utara Kota Fajar, Rabu 26 Oktober 2022.

    Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru, melalui Kasi Humas AKP Junaidi, mengatakan bahwa Donor Darah tersebut salah satu rangkaian Kegiatan dalam rangka Hut Humas Polri ke 71.

    "Hari ini kami melaksanakan kegiatan Donor Darah, dalam rangka Hut Humas Polri ke 71, Darah yang terkumpul sebanyak 85 kantong semoga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan," ujar Junaidi.
    Kasi Humas menyebutkan, Kapolres Aceh Selatan menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah tersebut.

    "Terima kasih kepada Polri, Santri, Pemuda Pancasila yang terlibat dan teman-teman wartawan yang ikut andil dalam acara donor darah hari ini,” ucapnya.

    Selain itu tambah Junaidi, Donor Darah akan membuat kita semakin sehat dan satu tetes darah sangat berarti untuk kemanusiaan khususnya bagi mereka yang membutuhkan darah.

    “Kegiatan tersebut turut diikuti oleh personil jajaran Polres Aceh Selatan, para Santri Darulrahmah, Pemuda Pancasila dan Wartawan Media cetak serta Elektronik,” pungkasnya.
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan Donor Darah Dalam Rangka HUT Ke-71 Humas Polri

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer