Ramai Pelaksanaan Isra Mi,raj Di Lingkungan SMA Negeri 28 Batam
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Ramai Pelaksanaan Isra Mi,raj Di Lingkungan SMA Negeri 28 Batam

    Dimas ( Redaksi )
    24 Februari 2023, 2/24/2023 03:07:00 PM WIB Last Updated 2023-02-24T08:07:17Z

    Batam_Harian-RI.com
    Acara Isra Mi,raj nabi Muhammad Saw yang dilaksanakan oleh SMA Negeri 28 Batam berlangsung dengan khidmat di mesjid Baitul Jannah perumahan Pancur Baru Kelurahan Duriangkang kec sungai Beduk kota Batam. Acara tersebut dimulai dari pukul 13.30 WIB sampai selesai bertepatan dengan hari Jumat, atau tanggal 24 Februari 2023.

    Acara tersebut dihadiri oleh Harmen, M.Pd, Kepala sekolah SMA Negeri 28 Batam, serta ustadz Hafiz Fauzi, S.Pd.I, para guru dan siswa SMA Negeri 28 Batam.

    Harmen, M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan isra mi,raj pada kesempatan ini benar benar harus diamalkan dan dipraktikkan di tengah tengah masyarakat.

    Makna isra mi,raj harus benar benar menjadi tonggak kebangkitan dalam menegakkan sholat lima waktu.

    Isra mi,raj tidak bermanfaat dan tak punya makna kalau hanya dibiarkan berlalu begitu saja. Dilanjutkannya bahwa tema kali ini adalah "Isra Mi,raj Nabi Muhammad Saw Menjadikan Sholat Debagai Pembentuk Karakter Kepribadian Yang Baik".
     
    Ustadz Hafidz Fauzi dalam tauziahnya di depan siswa Sekolah menengah atas 28 Batam mengatakan bahwa perjalanan manusia itu ada tiga fase yaitu satu fase ingin tau,  dimana fase ini rasa ingin taunya sangat besar dan tinggi, fase yang ke dua yaitu fase karir, dimasa ini selalu ingin berkarir, fase yang ke tiga yaitu fase ingin tenang.

    Siapa saja yang selalu duduk bersama dengan duduk bersama orang Sholeh maka akan bertambah kesalehannya. Paling tidak orang yang duduk bersama orang yang baik akan menjadi orang baik dan menjadi orang yang sholeh.

    Kalau kalian menjadi orang yang baik maka kalian akan disuka oleh Allah SWT, dan juga akan disuka oleh semua manusia.

    Silakan bergaul dengan siapa saja tetapi ingat waktu, baik waktu belajar maupun waktu istrahat. Ingat kalian harus punya cita cita, kalau tidak punya cita cita maka kehidupannya akan menjadi suram.

    Dilanjutkannya bahwa kalian boleh pejabat, kalian boleh jadi pengusaha, tetapi kalian harus menjadi intelektual yang handal di tengah tengah masyarakat. 

    Kita harus selalu bersyukur, bersyukur atas nikmat nikmat yang diberikan  Allah Subhana wa Taala. Dan orang orang yang dalam hidupnya selalu bersama dengan Allah maka Allah akan memberikan keuntungan yang lebih besar. Keuntungan yang paling besar adalah Allah swt akan menjanjikan sorga yang penuh kenikmatan di dalamnya.

    Barang siapa yang mensyukuri nikmatku kata Allah, maka nikmatku sungguh sangat banyak, tetapi apabila kau kufur maka tunggulah asapku sungguh amat pedih. Pemuda hari ini, pemimpin di hari esok tutur ustadz Hafiz.

    Jujur yang memanggil kalian sekolah disini sebenarnya bukan kemauan kita, tetapi itu adalah panggilan Allah, subhanallah wataala. 

    Hubungannya dengan isra mi,raj mengingatkan kepada kita bahwa memang Allah itu benar benar maha suci, maha besar dia memperjalankan hamba dari masjidil haram ke Masjidil Aqsha di Palestina dan sekelilingnya diberi berkah setelah itu dia diangkat ke atas langit ke tujuh yang namanya Sidratul Muntaha. Demikian ustadz Hafidz mengakhiri tauziahnya. (Nursalim Turatea).
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Ramai Pelaksanaan Isra Mi,raj Di Lingkungan SMA Negeri 28 Batam

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer