Jefridin Blusukan di Toss 3000 Cek Harga Sembako, Hasilnya: Stabil
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Jefridin Blusukan di Toss 3000 Cek Harga Sembako, Hasilnya: Stabil

    Dimas ( Redaksi )
    17 April 2023, 4/17/2023 01:09:00 PM WIB Last Updated 2023-04-17T06:09:57Z

    Batam_Harian-RI.com
    Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Pemerintah Kota Batam, dalam hal ini Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, kian intens melakukan monitoring harga barang kebutuhan pokok di pasar tradisional. 

    Senin (17/4/2023) pagi sekitar pukul 07.00, Ketua Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Batam tersebut, sudah blusukan di Pasar Toss 3000 Jodoh, Batuampar. Ia berbaur dengan sesak pembeli dan aroma ikan, daging, dan sayur 

    "Kita mau cek harga barang kebutuhan pokok. Jangan sampai terjadi lonjakan. Kasihan masyarakat," jelasnya didampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam, Gustian Riau.

    Tentunya, tim tersebut turun atas arahan Wali Kota Batam H Muhammad Rudi (HMR), sesuai intruksi Presiden melalui Menteri Dalam Negeri, untuk memantau harga pasar dan ketersediaan kebutuhan pokok di daerah. 

    Hasil pantauan Jefridin bersama tim di Pasar Toss 3000, Jodoh, harga daging beku menurut pedagang masih stabil di kisaran Rp85 ribu per kilo. Bahkan ayam segar sebelumnya Rp38 ribu per kilo, kini setelah dicek dijual Rp33 ribu per kilo. 

    "Harga ayam turun Pak, biasanya Rp38 ribu," sebut salah seorang pedagang ayam segar. 

    Intinya, harga kebutuhan pokok cenderung stabil dan untuk beberapa komoditi terjadi penurunan harga. 

    Misal, sayur sawi dijual Rp8 ribu per kilo, pakis Rp10 ribu per kilo, pare Rp7 ribu per kilo, cabai merah Rp32 ribu per kilo, cabai setan Rp42 ribu per kilo, bawang merah jawa Rp26 ribu per kilo, bawang putih Rp19 ribu per kilo, dan bawang birma Rp8 ribu per kilo. 

    "Persediaan kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah/2023 cukup. Untuk harga berdasarkan pantauan ada yang stabil dan turun. Harga cabai turun, bawang, sayur dan persediaannya cukup. Untuk daging harganya cukup stabil" jelas Jefridin usai melakukan peninjauan. 

    Begitu juga persediaan beras, minyak goreng kemasan, minyak goreng curah dan gula pasir persediaan cukup. Harga pun untuk masing-masing item tersebut tidak mengalami kenaikan. 

    "Beras, gula, minyak goreng ketersediaannya cukup dan aman hingga hari raya Idulfitri. Begitupun harganya tidak ada kenaikan," terangnya.

    Ini, lanjut Jefridin, berkat kolaborasi antara Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam,  bekerja sama dengan Asosiasi Distributor Kota Batam.

    "Saya atas nama Bapak Wali Kota Batam, H Muhammad Rudi mengucapkan terima kasih kepada Asosiasi Distributor Kota Batam, yang telah membantu Pemerintah dalam menyediakan kebutuhan pokok dan menjaga harga tetap stabil," tuturnya. 

    Dalam kesempatan itu Jefridin mengimbau agar masyarakat Kota Batam berbelanja sesuai kebutuhan. "Masyarakat tidak perlu panik, belanja secukupnya karena ketersediaan bahan pokok di Kota Batam cukup," imbaunya..(Nursalim Turatea)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Jefridin Blusukan di Toss 3000 Cek Harga Sembako, Hasilnya: Stabil

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer