Muhyiar Dilantik Oleh KPT Banda Aceh Sebagai Panitera Pengadilan Tinggi Banda Aceh
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Muhyiar Dilantik Oleh KPT Banda Aceh Sebagai Panitera Pengadilan Tinggi Banda Aceh

    Dimas ( Redaksi )
    28 Juni 2022, 6/28/2022 11:30:00 PM WIB Last Updated 2022-06-29T01:18:13Z


    Banda Aceh_Harian-RI.com
    Ketua Pengadilan Tinggi (KPT) Banda Aceh, Dr H Gusrizal SH MHum melantik dan mengambil sumpah Muhyiar MH sebagai Panitera Pengadilan Tinggi Banda Aceh di ruang sidang utama pengadilan tersebut, Selasa (28/6/2022).

    Muhyiar dilantik menggantikan panitera sebelumnya, Reflizailius MH yang telah memasuki masa pensiun (purnabakti).

    Sebelumnya, Muhyiar menjabat Panitera pada Pengadilan Negeri Klas IA Tanjung Pinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).


    Muhyiar kemudian dipromosi sebagai Panitera Tingkat Banding pada Pengadilan Tinggi Banda Aceh sesuai dengan surat keputusan mutasi dan promosi dari Dirjen Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI.

    Panitera adalah pejabat pengadilan yang dalam struktural membantu pimpinan, yaitu ketua pengadilan dan memimpin di bidang kepaniteraan.

    Fungsi panitera adalah menyelenggarakan administrasi persidangan dan membantu hakim sidang untuk membuat berita acara pemeriksaan sidang.

    "Panitera pengadilan tinggi mempunyai tanggung jawab dan kewenangan dalam hal mengawasi dan melaksanakan pembinaan kepada seluruh panitera pengadilan negeri sewilayah hukum Provinsi Aceh," kata Ketua Pengadilan Tinggi Banda Aceh, Dr Gusrizal dalam kata sambutannya seusai mengambil sumpah dan melantik Muhyiar.

    "Tugas jabatan panitera pengadilan tinggi di samping memimpin di kepaniteraan dan persidangan, juga melakukan pembinaan dan pengawasan kepada seluruh panitera dan administrasi teknis kepaniteraan seluruh pengadilan negeri di Provinsi Aceh," ujarnya.

    Ia tambahkan, di era penerapan teknologi informasi pada seluruh jajaran pengadilan, peran panitera haruslah kuat dan tertib terkait disiplin dan kinerja terhadap beberapa aplikasi yang mendukung kinerja performance pengadilan, seperti aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) Komdanas,” kata Gusrizal.

    Pelantikan itu turut dihadiri Wakil Ketua PT, Sekretaris, para hakim tinggi, para panitera muda, panitera pengganti, seluruh pejabat struktural dan fungsional Pengadilan Tinggi Banda Aceh, serta Ibu-ibu Dharmayukti Karini (DyK).


    Muhyiar yang dikenal dengan panggilan Babe didampingi istrinya saat menyampaikan terima kasih dan rasa hormat serta mohon bimbingan dari Yang Mulia Ketua, Wakil Ketua dan semua Hakim Tinggi PT Banda Aceh.

    "Semoga dengan hadirnya saya di sini, pelayanan peradilan akan semakin baik, cepat dan tepat sehingga memberikan kepuasan kepada warga masyarakat pencari keadilan," kata Panitera PT Banda Aceh yang baru dilantik itu.(HR-RI_REDAKSI)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Muhyiar Dilantik Oleh KPT Banda Aceh Sebagai Panitera Pengadilan Tinggi Banda Aceh

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer