Korban Berjatuhan Setiap Hari Akibat Jalan Rusak Parah Sepanjang Jalan S.Parman Kec. Sei Beduk
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Korban Berjatuhan Setiap Hari Akibat Jalan Rusak Parah Sepanjang Jalan S.Parman Kec. Sei Beduk

    Dimas ( Redaksi )
    15 Maret 2023, 3/15/2023 04:11:00 PM WIB Last Updated 2023-03-15T09:11:03Z

    Batam_Harian-RI.com
    Pemantauan awak media di lapangan sejak beberapa bulan terakhir sampai hari ini Rabu, 15 Maret 2023, pukul 08.30 jalanan ini semakin parah sepanjang jalan mulai dari simpan muka kuning sampai masuk di Piayu Laut.

    Ternyata yang membuat jalan itu rusak parah adalah mobil Dan Truck roda sepuluh. Yang melewati sepanjang jalan S. Parman setiap harinya tanpa adanya perawatan, padahal beberapa waktu lalu di kantor Camat Sei Beduk telah diadakan pertemuan antara pihak developer diwakili pak Darto, camat sei Beduk, Kapolsek, perwakilan tokoh masyarakat Sei Beduk, perwakilan RT/TW

    Dalam pertemuan tersebut disepakati bahwa pihak developer siap memperbaiki jalan dalam waktu 2 X 24 jam, tetapi kenyatannya sampai hari ini belum ada realisasi perbaikan jalan disepanjang jalan D.Parman yang dipertanggungjawabkan sesuai perjanjian dan kesepakatan bersama. 

    Syafruddin pemerhati lingkungan sungai Beduk di kantin Sungai Beduk pada hari yang sama mengatakan sebetulnya ini adalah tanggung jawab pemerintah se dan masyarakat harus turun mengawal jalannya kasus ini sampai tuntas.

    Bisa dibayangkan jalanan ini sudah menelan banyak korban, dalam pertemuan beberapa waktu yang di kantor camat Sei Beduk developer siap memperbaiki jalan 2X24 jam ternyata sampai sekarang tidak ada realisasi.

    Mirisnya lagi dalam kesepakatan di kantor camat yang disaksikan oleh Kapolsek dan aparat hukum lainnya roda sepuluh akan diganti ke roda enam tapi nyatanya roda sepuluh sampai hari ini masih tetap beraktifitas tutur Syafruddin.

    Kalau ini selalu tidak digubris maka kami masyarakat kecamatan Sei Beduk akan demo besar besaran dan siap menutup sepanjang jalan S.Parman.

    Di tempat yang sama Asian Sinaga dari LSM Lira bagian Kadis Pendidikan turut prihatin atas kondisi  sepanjang jalan S.Parman dari Muka Kuning sampai Piayu Laut yang semakin hari jalannya semakin berlobang dan menganga yang siap menelan korban setiap saat.

    Di sisi lain dari segi pendidikan jalan ini setiap hari selalu dilewati oleh anak sekolah, dan pekerja yang jumlahnya ribuan orang, lalu kenapa semua pihak tidak bisa menyuarakan aspirasi masyarakat, ada apa dibalik semua ini. Dilanjutkannya bahwa gubernur Kepri dan DPRD  Kepri mana suaranya.

    Apakah tidak ada anggaran untuk perawatan jalan S. Parman baik dari APBD kota maupun APBD Provinsi, kalau tidak biarlah kami masyarakat Sungai Beduk mengumpulkan uang recehan demi keselamatan dunia pendidikan di wilayah kecamatan Sei Beduk, tuturnya di depan awak media.(Redaksi).
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Korban Berjatuhan Setiap Hari Akibat Jalan Rusak Parah Sepanjang Jalan S.Parman Kec. Sei Beduk

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer